Salmon
Sebuah sumber protein dan asam lemak esensial yang baik, salmon memberikan otak dan sistem saraf pusat Anda pondasi pertahanan tubuh yang kuat. Yang harus Anda lakukan adalah memeras lemon di atas salmon fillet atau salmon grill untuk memberikan dorongan pada otak. Atau cobalah beli ikan salmon kalengan untuk mendapatkan manfaat yang sama, tapi dengan biaya lebih sedikit.
ubi
Lain kali si kecil ingin mengonsumsi makanan manis, cobalah resep ini: iris kasar ubi jalar-potong, taburi dengan kayu manis, lalu panggang. Ubi sarat dengan antioksidan dan vitamin A, yang siap memuaskan keinginan mengonsumsi makanan manis, juga merangsang produksi neuron baru di otak.
Telur
Mulailah hari dengan omelet dan buah hati Anda tidak akan kesulitan mengingat enam Presiden Indonesia atau hitungan perkalian. Kuning telur merupakan sumber kolin yang sangat baik, yang mendukung peningkatan memori dan merupakan gizi penting bagi pertumbuhan otak anak-anak.
Blueberry dan stroberi
Buah jenis berry mudah ditemui anak-anak dalam bentuk smoothie, yoghurt, atau dimakan langsung. Buah-buahan ini superkaya akan antioksidan dan mampu meningkatkan koordinasi, kognisi, dan memori sehingga anak-anak Anda dapat melewati pelajaran matematika di kelasnya dengan fokus yang baik.
Kacang-kacangan
Apakah Anda suka yang berwarna merah, hijau, hitam, atau putih, kacang-kacangan merupakan sumber asam lemak omega-3 yang membantu menjaga pembuluh darah otak tetap di tingkat atas dan mendorong sel-sel saraf untuk berfungsi pada tingkat tinggi. by vivanews.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar